Payakumbuh — Wakil Wali Kota Erwin Yunaz memang berbeda, hobinya blusukan kemana saja di Kota Payakumbuh membuatnya dekat dengan siapa saja. Kalau diperhatikan, dengan masih memakai baju dinas lengkap, menandakan masih dalam suasana bekerja. Selain memantau pembangunan, tidak terkecuali menyempatkan diri untuk menyapa anak-anak yang melaksanakan kegiatan magrib mengaji di Mesjid Makmur tepi Batang Agam, Kelurahan Nunang Daya Bangun (NDB), Rabu (18/11).

Sebenarnya, sore menjelang magrib wawako juga sempat ngobrol bareng lurah dan tokoh masyarakat yang ada di NDB, tepatnya di lapangan Badminton NUSA. Sudah menjadi kebiasaan saat mengunjungi ibundanya, Wawako Erwin Yunaz sudah pasti singgah menyapa warga masyarakat.

Dimana ada warga yang berkumpul beliau selalu sempatkan untuk berbaur ditengah-tengahya dan kebetulan lapangan Badminton tersebut saat ini menjadi pusat kegiatan olah raga yang sedang hangat-hangatnya.

“Tolong dibuatkan akun Instagram untuk kegiatan keolahragaan di lapangan NUSA ini pak lurah,” pesan Erwin Yunaz kepada lurah.

Melihat anak-anak mengaji selepas magrib, Beliau pun sempatkan pula untuk menyapa dan berkomunikasi layaknya orang tua kepada anak. Satu per satu anak-anak tersebut ditanya Erwin terkait rutinitas akademis selama pandemi ini. Arahan dan motivasi sudah barang tentu juga sampaikan kepada anak-anak.

Baca juga  Pemko Payakumbuh dan Unsur Forkopimda Perkuat Sinergitas Sukseskan Pemilu 2024

“Kegiatan magrib mengaji ini agar tetap dipertahankan dan ditingkatkan. Orang-orang tua kita dahulunya pun begitu dalam menanamkan akhlak budi pekerti melalui kegiatan magrib mengaji,” kata Erwin Yunaz.

Tantangan kedepan untuk generasi muda kita menurut wawako sangatlah berat. Ibarat bangunan pondasinya dikuatkan dulu. Bila pondasinya kuat, “bangunan” yang menopang jiwa dalam raga ini tentu tidak mudah ditumbangkan oleh pengaruh-pengaruh negatif.

“Sebab, di dada mereka sudah dibentengi dengan keimanan dan ketaqwaan yang secara otomatis memfilter baik buruknya kegiatan-kegiatan yang akan mereka ikuti,” ujarnya.

Menurut ketua pengurus Mesjid Makmur H. Yonaldi bukan untuk pertama kalinya, kegiatan ini sering disempatkan wawako saat Sholat Magrib berjamaah disini. Mesjid ini bagi Erwin Yunaz sudah menjadi tempat yang tidak asing lagi, sebab dari kecil sampai menjabat Wakil Wali Kota Mesjid ini memilki nilai historis tersendiri yang tentunya Erwin sendiri yang dapat merasakannya.

“Kita mengambil momentum kehadiran Wawako Erwin Yunaz ini sebagai sarana untuk mendidik mental anak-anak di kelurahan NDB. Betapa tidak, dengan hadirnya sekelas Wakil Wali Kota Payakumbuh tentu menjadi motivasi tersendiri bagi anak-anak didik kita yang sedang menimba ilmu agama di Masjid ini. Harapan kami tentu Pak Wawako yang milenial ini senantiasa untuk selalu ada ditengah-tengah anak-anak didik / santri yang ada di NDB khususnya dan kota Payakumbuh umumnya,” ujarnya.

Baca juga  Wawako Erwin Yunaz Resmikan Car Free Day, Ada Medical Check Up Gratis Bagi Warga

Lurah NDB Ari Ashadi menyampaikan atas nama Pemerintah Kelurahan Nunang Daya Bangun kami mengucapkan terima kasih atas kesempatan waktu yang Wawako curahkan kepada anak-anak generasi muda khususnya di NDB.

“Mudah-mudahan apa yang beliau lakukan dan kerjakan dalam rangka mendidik generasi muda ini bernilai ibadah disisi Allah SWT, aamiin,” harap lurah.