AGRARIA.TODAY – Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) menyelenggarakan Ibadah dan Perayaan Natal 2022 bertempat di Aula Prona Kementerian ATR/BPN pada Jumat (13/01/2023). Perayaan Natal kali ini membawa tema Semangat Natal Mentransformasi Pelayanan dengan Hati untuk Mewujudkan Tata Ruang dan Pertanahan yang Menyejahterakan Masyarakat.

Menteri ATR/Kepala BPN, Hadi Tjahjanto dalam sambutannya berkata, melalui tema yang diangkat pada Ibadah dan Perayaan Natal kali ini, ia berharap semua pihak dapat tergerakkan untuk memberikan pelayanan pertanahan terbaik kepada masyarakat. “Saya percaya Persekutuan Umat Kristiani Kementerian ATR/BPN di seluruh Indonesia juga demikian, menjalankan tugas keseharian dengan sungguh-sungguh dan dengan sepenuh hati,” ujarnya.

Hadi Tjahjanto juga mengimbau agar seluruh insan Kementerian ATR/BPN untuk terus melayani masyarakat dengan baik, memberikan apa yang dibutuhkan masyarakat dengan sepenuh hati. “Karena seorang pejabat itu bertugas melayani masyarakat, ini juga sesuai dengan ajaran agama, apa yang mereka butuhkan maka kita akan berikan. Ingat, jangan lupa senyum kalau sedang melayani masyarakat, karena hati yang gembira adalah obat bagi kita semua,” jelasnya.

Dalam rangka memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, Hadi Tjahjanto menjelaskan bahwa Kementerian ATR/BPN berusaha melakukan terobosan terkait pelayanan pertanahan dan tata ruang bagi publik yakni salah satunya adalah memberikan pelayanan prioritas sabtu dan minggu, yang disebut PELATARAN (Pelayanan Tanah Akhir Pekan). “Untuk masyarakat yang mengurus sertipikatnya sendiri, maka kita akan berikan karpet merah. Ini upaya kita berusaha memberikan pelayanan secara all out,” ungkapnya.

Dalam Ibadah dan Perayaan Natal ini, Menteri ATR/Kepala BPN kembali memberi nasihat kepada para persekutuan umat Kristiani yang hadir. Ia berpesan agar seluruh pihak untuk senantiasa meningkatkan komitmen untuk terus berbenah diri. “Niscaya akan membawa kita kepada perubahan ke arah yang lebih baik ke depannya,” imbaunya.

Baca juga  Pentingnya Pemetaan Tanah Masyarakat Hukum Adat dalam Mendukung Pembangunan di Papua dan Papua Barat

Ketua Panitia Ibadah dan Perayaan Natal 2022 Kementerian ATR/BPN, Marthalina Indhawati dalam sambutannya menyebut bahwa perayaan natal kali ini membawa pesan akan komitmen selaku insan pertanahan dan tata ruang, dalam hal ini juga anggota persekutuan umat kristiani dalam menjalankan tugas keseharian di Kementerian ATR/BPN.

“Tiga tahun sudah Kementerian ATR/BPN merayakan natal dengan pembatasan sosial. Puji Tuhan tahun ini kita dapat merayakan natal dengan baik, tentunya juga tak lepas dari karunia Tuhan. Serangkaian kegiatan Ibadah dan Perayaan Natal ini juga sudah dimulai sejak November 2022 lalu, mulai dari diselenggarakannya ibadah nusantara hingga bulan peduli kasih yang diselenggarakan serentak di Kantor Wilayah BPN di provinsi dan Kantor Pertanahan se-Indonesia dalam berbagai bentuk aksi sosial,” pungkas Marthalina Indhawati.

Pada kegiatan Ibadah dan Perayaan Natal 2022 ini, juga dihadiri oleh Wakil Menteri ATR/Wakil Kepala BPN, Raja Juli Antoni beserta seluruh jajaran Pejabat Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama di Kementerian ATR/BPN. Pada sesi khotbah natal, dibawakan oleh Romo Antonius Suhardi Antara dan pada sesi pesan natal, dibawakan oleh Pendeta Daniel Gultom. (AR/PHAL)

Baca juga  Salurkan Bantuan Kemanusiaan Untuk Kampung Halaman

#KementerianATRBPN
#MelayaniProfesionalTerpercaya
#MajuDanModern
#MenujuPelayananKelasDunia