Jakarta (majalahagraria.today) – Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa, terus menjalin komunikasi dengan berbagai pihak untuk meningkatkan pembangunan di Indonesia.

Pada Rabu (12/02/2020) siang hari, Menteri Suharso menerima kunjungan dari Duta Besar Selandia Baru untuk Indonesia H.E. Jonathan Austin di Kantor Kementerian PPN/Bappenas, Menteng, Jakarta Pusat.

Dalam kesempatan ini, Menteri Suharso menyampaikan, Indonesia dan Selandia Baru bukan hanya sebagai sahabat namun juga negara bertetangga yang memiliki ikatan yang sangat kuat dalam kerjasama di berbagai bidang.

“Selandia Baru sangat berpengalaman dalam bidang Geothermal. Maka dari itu, Indonesia sangat beruntung bisa bekerja sama dengan Selandia Baru.,” ujar Menteri Suharso.

Masih dalam kesempatan yang sama, Dubes Selandia Baru juga menyampaikan bahwa selama ini antara Universitas Gajah Mada dan Selandia Baru telah menjalin kerjasama di bidang Geothermal.

Baca juga  Kepala Bappenas Melakukan Kunjungan Kerja ke Tasikmalaya

Selain itu, pertemuan antara Menteri Suharso dan Dubes Selandia Baru juga membahas 4 kerja sama di bidang : Energi Terbarukan, Manajemen Risiko Bencana, Pertanian, serta Pengetahuan dan Keterampilan.

Lebih lanjut Menteri Suharso menjelaskan, pelaksanaan kerjasama Indonesia dengan Selandia Baru, akan melibatkan multi-stakeholder antara lain, swasta, perguruan tinggi, Lembaga riset, dan Pemerintah Daerah.

Dalam pertemuan dengan Dubes Selandia Baru, Menteri Suharso didampingi oleh Deputi Bidang Pendanaan Pembangunan Leonard V.H. Tampubolon dan Direktur Pendanaan Luar Negeri Bilateral Kurniawan Ariadi.