Langkah itu diambil tidak lama setelah akun CEO Twitter Jack Dorsey diretas dan peretas mencuitkan kata-kata rasial dan kasar atas nama Dorsey.
“Kami mengambil langkah ini karena kelemahan yang harus diatasi oleh operator mobile dan kepercayaan kami untuk menyambungkan nomor ponsel untuk verifikasi dua langkah (kami akan memperbaikinya),” cuit akun resmi @TwitterSupport, dikutip Kamis.
Twitter akan kembali mengaktifkan fitur ini di tempat-tempat di mana SMS adalah sistem komunikasi terpercaya. Twitter sedang menyiapkan strategi jangka panjang untuk fitur mencuit lewat SMS.
Laman The Verge menuliskan nomor ponsel menjadi celah masuk peretas karena operator sering kali tidak memberikan proteksi yang memadai untuk nomor ponsel.
Kasus yang terjadi pada Dorsey kemarin, seperti ditulis The Verge, akibat nomor ponsel yang tidak diproteksi oleh operator.
Ketika peretas sudah mengantongi nomor ponsel, mereka bisa menggunakan pesan teks untuk mencuit atas nama akun Jack Dorsey meski pun dia tidak log in ke akun tersebut.
Artikel ini dikutip dari Antaranews.com